Custom Search

Minggu, 21 Januari 2018

Diduga Alami Gangguan Mental, Pemuda Bangkalan Rusak Alat Peraga Bakal Calon Bupati

Jurnalis : Deaz Terengganu
Salah satu banner yang dirusak terlapor. (Deaz Terengganu/jurnalMojo.com)

BANGKALAN (Jurnalmojo.com) - Pengrusakan terhadap banner yang bergambar salah satu Bacalon Bupati Bangkalan Periode 2018-2023  Dr. Ir. HM. Farid Alfauzi. MM terjadi pada hari Selasa, (16/1/2018) di Desa Planggiran Kecamatan Tanjungbumi Kabupaten Bangkalan Jawa Timur.

Aksi pengrusakan tersebut dilakukan oleh Muhammad (21) yang merupakan warga Dusun Asem Dilem Desa Tanjungbumi Kecamatan Tanjungbumi Kabupaten Bangkalan.

Berdasarkan keterangan warga setempat, Muhammad yang merupakan terlapor mengalami indikasi kelainan mental.

Kejadian pengrusakan tersebut dilaporkan oleh Saudara Rusdi ke Polsek Tanjungbumi pada hari Jumat, (19/1/2018) sekitar pkl 08.00 wib.

Berhubung kejadian tersebut ada sangkut pautnya dengan urusan Pilkada maka Pihak Polsek Tanjungbumi mengantar Pelapor Rusdi ke Pihak Panwascam Tanjungbumi.

Namun setelah sampai disana, Pihak Panwascam Tanjungbumi merasa belum mempunyai hak untuk menangani permasalahan tersebut dikarenakan pihaknya baru bisa menangani permasalahan apabila diatas tanggal 12 Pebruari 2018.

Kapolsek Tanjung Bumi AKP. Yoyok Prasetyo, S.H melalui Kasubag Humas Polres Bangkalan AKP. Bidarudin, S.H membenarkan tentang adanya laporan kejadian pengerusakan alat peraga salah satu Bakal Calon Bupati tersebut.

"Permasalahan tersebut akan di kaji secara hukum terlebih dahulu. Apabila ada pelanggaran hukum akan tetap di tangani secara hukum," ujarnya

Saat ini permasalahan tersebut sedang dimusyawarahkan antara Kapolsek Tanjung dengan Panwascam Tanjungbumi dan pihak pelapor. (eaz/jek)